Suararealitas.com, Serang - Dalam rangka menjalin Silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara Media, Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi yang di wakili oleh kasubbid Penmas Bidhumas Polda Banten AKBP Meryadi menghadiri peresmian kantor Kabiro media cetak dan online Mitra Pol Pandeglang, acara yang di gelar sederhana berlangsung di Perum Griya Abadi 2 Jln Tanjung Lesung Tegal Papak Pangelaran Pandeglang. Sabtu 13/03/2021.
Kantor Kabiro Pandeglang yang diresmikan oleh Dadang Rahmat dari Pemimpin Redaksi Media Mitra Pol, turut dihadiri oleh Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Cabang DKI, Said Iskandar, Bidhumas Polda Banten diwakili Kasubbid Penmas, AKBP Meryadi, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), TB Udi Juhdi, Kapolsek Pagelaran Akp Subagyono, Anggota Koramil Pagelaran, dan beberapa lembaga ormas, wartawan dan Lsm setempat.
Kasubbid Penmas Polda Banten AKBP Meryadi mewakili Kabid Humas dalam sambutannya menyampaikan, Hubungan Polri dengan insan pers atau jurnalis tidak bisa dipisahkan, apa lagi dengan Media mitra Pol, dimana Media tersebut sudah menjadi bagian dari polri yang sering mempublikasikan kegiatan Polri, "kita sama-sama saling membantu untuk memberikan informasi yang terbaik kepada masyarakat melalui publikasi dan pemberitaan di media. Untuk itu saya berharap agar kemitraan ini bisa berlangsung lebih baik untuk mewujudkan harkamtibmas. Yang Aman dan kondusif," ujar Meryadi.
Lebih Lanjut AKBP Meryadi mengatakan bahwa Peran media sangatlah Penting untuk selalu menyampaikan informasi yang objektif, membangun, dan mengedukasi masyarakat melalui pemberitaan yang obyektif dan berimbang agar dapat mensosialisasikan dan mengedukasi program pemerintah dalam melakukan pencegahan penyebaran COVID-19 melalui pemberitaan di tengah masyarakat. Sehingga terwujudnya Indonesia Sehat dan Percepatan Ekonomi Nasional dapat terwujud
"Dalam kegiatan Peresmian Kantor Biro Mitra Pol Pandeglang, ini juga untuk menjalin sinergi dengan rekan-rekan Media yang ada di Pandeglang sesuai Commander wish Kapolda Banten "Pendekar Banten" yaitu Polisi yang empati, ngayomi, dan dekat dengan rakyat Banten Sehingga mampu Merajut Kebhinekaan dan Merawat Keberagaman serta implementasi Program Kapolda Banten Nomer 12 yaitu Penguatan Manajemen Media," Ujar Meryadi.
AKBP Meryadi juga menyampaikan semoga dengan dibukanya kantor Biro Mitra Pol di Pandeglang ini Informasi dan publikasi di wilyah Pandeglang akan semakin berkembang dan maju. kedepan kami akan terus jalin kemitraan dan bersilaturahmi untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan media sebagai bentuk komunikasi antara Polri dan media yang ada di wilayah Hukum Polda Banten, Ungkap Meryadi.****RI
Sumber : Bidhumas
Posting Komentar