JAKARTA - Masyarakat Kemandoran berbondong-bondong hadir dalam acara peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah/2023, yang diadakan oleh Ustadz Wanto, pada Sabtu (04/03/2023).
Adapun Peringatan Isra’ Mi'raj digelar di Jalan Komplek DPR RI Kemandoran VIII RT.09 RW.04 No.42, Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, dengan dikemas roahan orangtua dari Ustadz Wanto maupun doa dan dzikir bersama agar membiasakan diri pada Allah SWT.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Habib Abdulloh bin Shaleh Alaydrus, Kiyai Astar bin H.Jayadi, Ustadz H.Owi, dan H.Heri Mulyo Sugiarto.
H.Heri Mulyo Sugiarto, Aktivis Kemanusiaan mengatakan bahwa pada siang hari ini kita mengadakan kegiatan Isra’ Mi'raj dan haul saudara Oding yang mana keluarganya pada hari ini mengadakan, untuk menyambut bulan suci Ramadhan.
"Saya sangat kagum dengan antusias masyarakat yang hadir pada acara ini dan sangat bagus sekali. Alhamdulillah, tadi si penuh, intinya jamaah dengan adanya tahun baru islam ini kegiatan-kegiatan yang dirasakan sangat positif sekali," ujar Ketua Majelis Dzikir dan Sholawat Perindo yang juga mengisi kembali kekosongan figur Almarhum Haji Lulung Lunggana.
Menurut Heri, peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW memberi pesan tentang pentingnya meneladani Rasulullah dalam perilaku kehidupan dengan membentuk jati diri sebagai umat manusia, yang juga merupakan wujud silahturahmi dengan para ulama.
Heri pun berharap agar kegiatan seperti ini bukan disini saja tapi kalau bisa seluruh lapisan Jakarta Barat khususnya DKI Jakarta.
"Harapan saya, bukan hanya disini saja yang mengadakan acara hari-hari besar islam, kalau bisa lapisan seluruh Jakarta Barat khususnya DKI Jakarta. Semoga melalui peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Muhammad SAW ini, kita mampu menjadi umat muslim yang lebih taat dan taqwa kepada Allah SWT," tutup TNI Marinir Betawi ringan tangan itu.*(Hendri)
Editor: Za
Posting Komentar