100 Anak Yatim Piatu Disantuni Badan Pengelola Season City

Jakarta - Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1444 H, Apartemen dan Pengelola Seasons City menggelar berbagai kegiatan bertemakan ramadhan. Mulai dari bazzar makanan bernama Kampung Takjil, Festival Bedung, Kampung UMKM, hingga pertunjukan musik akustik dan band. 

Tak ketinggalan P3SRS bersama pengelola apartemen season city dalam hal ini Inner city menggelar acara buka puasa bersama sekaligus santunan kepada 100  Anak Yatim Piatu pada hari Kamis (7/04/2024) di kantor P3SRS Season city di Jakarta.

Pada dasarnya kami ingin memberikan kebahagiaan bersama dibulan yang penuh berkah ini ujar Tjandra selaku manajer pengelola apartemen season city kepada awak media saat diwawancarai.

Selain itu ia menjelaskan bahwasanya acara ini merupakan bentuk kepedulian sosial dari P3SRS dan Badan Pengelola serta penghuni Apartemen Season City terhadap masyarakat sekitar, terutama kepada anak yatim, ucapnya. 

Dalam acara ini kami mengundang  sejumlah tamu yakni para penghuni Apartemen Season City, RT, RW, Kelurahan kecamatan dan pihak Polsek. Acara  dimulai dengan dengan pagelaran marawis, dilanjutkan dengan pembacaan sari tilawah Quran, dan kultum oleh Ustadz Asep.

Menurut Tjandra, acara ini merupakan salah satu bentuk kegiatan sosial yang rutin diadakan oleh P3SRS dan Badan Pengelola Apartemen Season City dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar dan ini sudah berlangsung selama bertahun-tahun. 

Pada kesempatan yang sama Manager P3SRS Apartemen Season City Hector Mas mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kami dalam membantu kelancaran acara ini.

"Kami berharap dengan berlangsungnya acara ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar, khususnya bagi anak yatim yang membutuhkan uluran tangan kita,".

Ia berharap kegiatan positif seperti ini dapat terus dilakukan di masa depan sehingga bisa bermanfaat bagi orang banya, pungkasnya. *(Na

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama