Jakarta, (8/7) – Hari Buah Sedunia yang jatuh setiap awal bulan Juli menjadi momentum untuk mengingatkan masyarakat dunia akan pentingnya mengonsumsi buah-buahan setiap hari sebagai bagian dari gaya hidup. Untuk merayakan momen tersebut, Jasjus, merek minuman serbuk instan dari WINGS Food, mengajak masyarakat Indonesia untuk menikmati kesegaran buah-buahan dengan cara seru melalui kegiatan Jasjus Keliling saat Car Free Day (CFD) di Bekasi (30/6).
The Budi Santoso, Marketing Manager Powdered Drink Category WINGS Group, mengatakan, "Sejak pertama kali hadir di Indonesia pada 1999, Jasjus terus berkomitmen menghadirkan minuman segar rasa buah dunia yang bisa dinikmati semua kalangan. Melalui kegiatan Jasjus Keliling di Hari Buah Sedunia, kami berharap dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih sering mengonsumsi buah yang sebetulnya bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan. Untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya mengonsumsi buah, Jasjus Keliling menawarkan paket penjualan seharga Rp15.000, bebas pilih tiga varian Jasjus dan gratis buah potong. Dengan berbagai rasa buah dunia dari Jasjus, masyarakat dapat menikmati rasa buah-buahan favorit dari berbagai belahan dunia lewat rasa manis dan menyegarkan dari Jasjus.
Jasjus dikenal dengan keunikan rasa yang terinspirasi dari buah dunia seperti Anggur Australia, Melon Thailand, Orange Amerika, Leci Cina, Stroberi Jepang, dan Mangga Indonesia.
Jasjus memberikan beberapa inspirasi cara makan buah yang seru ala Jasjus, seperti ;
1). Es loli dari potongan buah segar yang dicampur dengan Jasjus,
2). Smoothies dengan mencampurkan buah favorit Anda dengan Jasjus dan yogurt, lalu hiasi dengan granola, kacang-kacangan, dan biji-bijian, dan
3). Minum Jasjus rasa buah dunia ditambah dengan potongan buah-buahan favorit Anda. Kombinasi Jasjus dengan buah-buahan segar akan memberikan sensasi pengalaman yang unik dan menyegarkan.
Kegiatan Jasjus Keliling di Hari Buah Sedunia juga turut diramaikan dengan penampilan dari Diskopantera di booth Jasjus Keliling sambil berinteraksi langsung dengan pengunjung. Selain itu, Fruit Man yang berkeliling di area CFD dengan keranjang buah ikut meramaikan dan menarik perhatian pengunjung CFD untuk berfoto bersama. Jasjus juga mengadakan giveaway dengan hadiah bagi pengunjung yang berpartisipasi dalam acara Jasjus Keliling di Hari Buah Sedunia.
Lia Fransiska, seorang Konten Kreator Media Sosial yang turut hadir meramaikan kegiatan Jasjus Keliling mengatakan, “Excited banget pertama kali lihat ada Jasjus Keliling dan baru tau ada Hari Buah Sedunia ini karena Jasjus. Pastinya happy bisa ikut acara ini, aku bisa ngerasain kesegaran Jasjus dan juga dapat buah-buahan potong seperti semangka, melon, anggur, dan nanas. Menurutku, ini unik dan bermanfaat banget!”
Berbagai keseruan yang dihadirkan Jasjus dalam merayakan Hari Buah Sedunia sejalan dengan filosofi WINGS Group bahwa “The Good Things in Life Should Be Accessible For All”. Di mana Jasjus membawa kesegaran rasa buah dunia yang dapat dengan mudah dinikmati oleh siapa saja. Ikuti terus informasi dan kegiatan seru dari Jasjus lainnya melalui akun Instagram @jasjusid. Jasjus Rasa Buah Dunia, O Semua Suka Jasjus!
Posting Komentar